Ramuan obat tradisional
~ Aktivitas harian yang padat terkadang sering menimbulkan beberapa
masalah pada tubuh, salah satunya pegal linu. Penyakit ini bukan
termasuk penyakit berat, tapi tentunya akan mengganggu anda apalagi
disaat anda sedang beristirahat di malam hari.
Cara mengatasi pegal linu
biasanya dilakukan secara sederhana yaitu dengan memijat bagian-bagian
tubuh yang terasa linu. Selain itu, anda juga bisa mencoba
obat pegal linu lainnya yang bisa anda ramu sendiri, dimana bahan-bahan ramuannya bisa didapatkan dengan mudah.
Bahan obat pegal linu alami
Berikut adalah beberapa bahan
ramuan atau obat pegal linu alami ataupun yang bisa digunakan untuk
mengurangi sekaligus menghilangkan
pegal linu yang anda rasakan :
1. Susu
Susu
kaya akan kalsium. Zat ini bisa membantu tubuh dalam mengurangi pegal
linu dan mencegah sakit otot. Minum susu 3 kali sehari untuk hasil
maksimal.
2. Minyak cengkeh
Minyak
jenis ini bisa anda gunakan sebagai obat luar dengan mengusapkannya
pada bagian tubuh yang terasa pegal. Rasa hangat dari minyak ini dapat
mengurangi bahkan bisa menghilangkan pegal linu yang anda derita.
3. Es Batu.
Rasa dingin dari es batu bisa mengurangi pegal linu yang anda derita, caranya kompreskan pada bagian tubuh yang sakit.
4. Bawang putih.
Bawang
putih merupakan salah satu rempah dapur yang juga dikenal memiliki
khasiat pengobatan. Dalam bawang putih terkandung zat anti peradangan
yang bermanfat untuk mengatasi pegal linu yang anda derita.
Penggunaannya sebagai obat luar dengan mengoleskannya pada bagian tubuh
yang sakit.
5. Buah Pisang
Potasium dalam buah pisang memiliki khasiat untuk mengatasi pegal linu terutama mengobati bagian tubuh yang sering kram.
6. Garam inggris
Jenis
garam ini kaya akan magnesium dan berkhasiat untuk mengatasi pegal linu
terutama pada bagian kaki, cara penggunaanya yaitu campurkan garam
inggris kedalam air secukupnya , lalu rendam kaki anda pada air yang
berisi campuran garam tersebut.
7. Daun Rosemary
Daun
rosemary mengandung 4 anti peradangan yang dapat mengurangi sakit pada
otot-otot tubuh dan mempercepat penyembuhan. Gunakan daun rosemary untuk
pembilas atau pencuci kaki setelah dicampur terlebih dahulu dengan air
mendidih. Gunakan ketika hangat-hangat kuku.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Obat Pegal Linu Alami. Jika Anda ingin berbagi tautan https://racikanobatku.blogspot.com/2014/05/obat-pegal-linu-alami.html silahkan melakukan klik pada Facebook, Google plus. dan twitter.